Sekjen Amsindo Jambi Hadir Di Acara Media Gethering Swiss-BelHotel Kapolres Kerinci bersama Wali Kota Sidak Stabilitas Harga Pangan, Beberapa Bapok Ada yang Naik Ini Nama-Nama 37 Kades Terpilih Yang Dilantik Hari Ini Oleh Bupati Batanghari Fadhil Arief Ketua DPD PUSPA RI Arian Arifin Mengapresiasi Gerak Cepat Kades Pulau Betung Menanggapi Keluhan Masyarakat Tau Dak Kamu lur!! 37 Kades Terpilih Besok Akan Di Lantik Bupati Batanghari

Home / Daerah

Kamis, 24 Februari 2022 - 17:03 WIB

Covid-19 di Jambi Belum Membaik, Kapolda Jambi: Tapi Tidak Separah Tahun Lalu

Kapolda Jambi  Irjen Pol A Rachmad Wibowo ikuti zoom meeting bersama Kapolri

Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo ikuti zoom meeting bersama Kapolri

Publishnews.id – Kapolda Jambi, Irjen Pol. A Rachmad Wibowo ikuti pemantauan pelaksanaan kegiatan vaksinasi serentak kelompok lansia, anak dan booster melalui zoom meeting oleh Kapolri Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo bertempat di SDN 205/IV Kota Jambi pada Kamis, (24/02/2022)

Pada pelaksanaan zoom meeting Kapolri terus memantau capaian dan pelaksanaan vaksinasi dari beberapa daerah termasuk salah satunya Jambi dimintai laporannya.

Dilaporkan oleh Kapolda Jambi Irjen Pol. A Rachmad Wibowo kepada Kapolri bahwa situasi Covid-19 diwilayah Prov. Jambi saat ini belum membaik namun tidak separah dibanding tahun lalu.

“Tahun ini mulai naik ke gelombang ke-3 dimulai dari tanggal 28 Januari dan hanya 14 orang dan sampai saat ini naik menjadi 418 orang. Yang paling banyak terkena adalah usia produktif,” tutur Kapolda Jambi.

Baca Juga...  Hampir 100 Hari Al Haris Menjabat, Ini Pandangan Tokoh Muda Jambi

Ditambahkan Kapolda Jambi bahwa perkembangan vaksinasi diwilayah Provinsi Jambi berada di urutan 14 nasional, dengan dosis pertama 98%, dan dosis kedua 68%.

Dalam pelaksanaan zoom meeting, Kapolri juga memberikan arahan agar dioptimalkan Vaksin yang sudah didistribusikan ke tiap Provinsi dan dipantau terkait expired vaksin.

“Saya apresiasi untuk kinerja yang ada disana, saya yakin dgn progres yang disampaikan vaksin yang akan expired Ini bisa dihabiskan. Walaupun angka sudah mencapai peningkatan agar kita terus meyakini masyarakat untuk terus meningkatkan vaksinasi”, jelas Kapolri.

Disampaikan Kapolri kepada seluruh jajaran Polda se-Indonesia “Saya mengingatkan kembali tren kenaikan secara Nasional agar wilayah yang mengalami peningkatan melakukan langkah2 yang lebih optimal untuk meningkatkan prokes kepada masyarakat dan juga ada beberapa wilayah mengalami penurunan untuk jangan lengah”, Pesan Kapolri

Baca Juga...  Program DUMISAKE, Waka DPRD Provinsi Jambi Minta Segera di Realisaisi

Usai zoom meeting dengan Kapolri, Kapolda Jambi Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo menggadakan zoom meeting kepada Polres Jajaran dan Forkopimda Jajaran Provinsi Jambi.

Tampak hadir pada giat tersebut Kasdim 0415/ Jambi Letkol Inf Tri Nugroho, Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, Kabidokes Polda Jambi Kombes Pol. dr.Yolie Diana Koesnin, Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto, Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, dan Kadinkes Prov. Jambi Dr. Ferry Kusnadi S.Pog.

(Redaksi)

Share :

Baca Juga

Berita

Pasca Anggota BPD Suka Damai Diserang Beruang, BKSDA Pasang Perangkap

Berita

Polsek Jaluko Silaturahmi dan Bagikan Sembako pada Mahasiswa UNJA Asal Papua

Batanghari

Kejuaraan Karate Open Batanghari Mampu Menyalurkan Bakat Anak Dibilang Olahraga

Daerah

Kisah Desta Paskibraka Jambi Sebelum Meninggal

Daerah

Abdullah Sani Minta Tingkatkan Tata Kelola Air

Daerah

Tingkatkan Promosi, Ketua TPP PKK Provinsi Jambi Ajak PKK Kabupaten/ Kota Masuki Pasar Digital

Daerah

Waka DPRD Provinsi Jambi Minta Al Haris Evaluasi Kepala OPD

Berita

Gubernur Jambi Al Haris Sambut Kedatanagn Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman Di Bendara Sultan Thaha