Amsindo dan Polda Jambi Gelar Bakti Sosial di Desa Teluk Majelis, Bagikan Ratusan Paket Sembako Tiga Pelaku Penambangan Minyak Ilegal Dilimpahkan Ditreskrimsus Polda Jambi ke Kejaksaan Negeri Muara Bulian Pertengahan Ramadhan, Tim Satgas Pangan Polda Jambi Terus Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Tradisional  Puluhan Sepeda Motor Dan mobil Mogok Setelah Mengisi BBM Di SPBU 24-373-29 Sei Misang Bangko Buka Puasa Lima Direktur Jajaran Polda Jambi dan Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri: Kita Mitra Kerja dan Keluarga 

Home / Berita / Kota Jambi / PWI / TNI/ POLIRI

Kamis, 20 Juli 2023 - 14:13 WIB

Jalin Silaturahmi dan Perkuat Sinergisitas, Ketua PWI Kota Jambi dan Pengurus Sambangi Mayonif Raider 142 KJ

Publishnews.id – JAMBI – Dalam rangka menjalankan program kerja serta mempererat sinergisitas dan silaturahmi, Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Jambi menyambangi Mayonif Raider 142 Ksatria Jaya bertempat di Pal 2 Kasang, Kamis (19/7/23).

Kunjungan silaturahmi Pengurus PWI Kota Jambi Periode 2023-2026 tersebut dipimpin langsung Ketua PWI Kota Jambi Irwansyah dan para Wakil Ketua dan disambut hangat Danyonif Raider 142 KJ Mayor Inf Dwi Djunaidi Mulyono, Wadanyon, dan para pasi jajaran Batalyon Yonif Raider 142 KJ.

Disampaikan Ketua PWI Kota Jambi Irwansyah bahwa, kunjungan kerja Pengurus PWI Kota Jambi ini dalam rangka bersilaturahmi dan memperkuat sinergisitas antara Pers khususnya PWI Kota Jambi dan Yonif Raider 142 KJ.

” Alhamdulillah, selama ini kita sudah bersinergi bersama Yonif Raider 142 KJ khususnya dalam pemberitaan, baik itu ketika Prajurit Yonif Raider 142 KJ di Provinsi Jambi maupun melakukan tugas menjaga Perbatasan RI, ” ungkapnya.

Selain itu dijelaskan Ketua PWI Kota Jambi bahwasa, PWI sendiri memiliki beberapa program kerja baik itu secara pendek, menengah dan tahunan.

” Untuk program kerja kita sendiri salah satunya adalah mempererat sinergisitas dengan silaturahmi, selanjutnya kegiatan lainnya seperti pemberitaan, dan terakhir program kerja kita menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) yang diselenggarakan pada tanggal 09 Februari setiap tahunnya serta mengirimkan peserta Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas),” lanjutnya.

Kita berharap dengan kunjungan Silaturahmi Pengurus PWI Kota Jambi ini Yonif Raider 142 KJ bisa mempererat sinergisitas antara PWI dan PWI Kota Jambi, pungkasnya.

Sementara itu, Danyonif Raider 142 KJ Mayor Inf Dwi Djunaidi Mulyono mengucapkan terima kasih atas kunjungan Silaturahmi dan Sinergisitas dari PWI Kota Jambi, yang mana tentunya kami Yonif Raider 142 KJ menyambut baik silaturahmi dan sinergisitas ini.

” Selamat datang di Mayonif Raider 142 KJ, semoga kedepannya bisa lebih baik dan terus terjaga Sinergisitas yang selama ini terjalin, ” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan Danyonif Raider 142 KJ Mayor Inf Dwi Djunaidi Mulyono, tentunya, sebagai orang baru dan baru bertugas di Yonif Raider 142 KJ juga sangat butuh masukan, saran serta kritik dari teman-teman Media khususnya PWI Kota Jambi sehingga Yonif Raider 142 KJ tetap selalu ada di tengah masyarakat.

” Intinya kami Yonif Raider 142 KJ tidak alergi terhadap teman-teman Media, yang mana teman-teman Media juga telah banyak membantu Yonif Raider 142 KJ dalam memberikan informasi dalam bentuk pemberitaan kepada masyarakat, ” pungkasnya.

Selanjutnya sebagai tanda sinergisitas antara PWI Kota Jambi dan Yonif Raider 142 KJ, Ketua PWI Kota Jambi Irwansyah menyerahkan Plakat Cinderamata kepada Danyonif Raider 142 KJ Mayor Inf Dwi Djunaidi Mulyono, dan Danyonif Raider turut memberikan Cinderamata berupa Plakat kepada Ketua PWI Kota Jambi.

Baca Juga...  Strategi Hebat Cek Endra Dari Struktur Tim Pemenangan Solid Hingga Kejayaan Partai Golkar di Pemilu 2024

Share :

Baca Juga

Berita

Breakingnews! Puluhan RT Dipanggil Gubernur Bahas PT. SAS

Berita

Temukan Jarum Suntik, Klip Bungkus Narkoba, Hingga Korek Api, Satu Rumah Diduga Basecamp Dihancurkan Tim Gabungan Polda Jambi

Berita

Satu Atlet FPTI Tanjabbar Wakili Jambi di Kejurnas Panjat Tebing di Situbondo Jatim

Batanghari

Tidak Mungkin Balas Budi Perorangan, Fadhil Arief: Kita Harus Kerja Keras Untuk Wujudkan Perubahan

Berita

Menyambut HUT RI ke 77 “PJ Bupati Muaro Jambi Bagikan Bendera Merah Putih Kepengendara yang Melintas di Jalur dua Sengeti

Berita

Agen Pelayaran PT AMN Diminta Segera Perbaiki Dermaga Penyeberangan di Sungai Landak

Berita

Rangkaian HUT kemerdekaan RI Serunya Balap Becak Alat Transportasi Tradisional DiTanjab barat

Berita

Kapolri Apresiasi, Waskat Polda Jambi Terbaik!