Publishnews.id – Anggota DPRD Provinsi Jambi, Elpisina mengatakan, pembangunan Kabupaten Batanghari jika dibandingkan dengan dibandingkan pada saat APBD normal memang agak berkurang
” Jika dibandingkan APBD sebelum terjadinya defisit memang agak berkurang. Tapi jika kita bandingkan dengan daerah-daerah yang sama-sama mengalami defisit anggaran, saya pikir Batanghari cukup dinamis,” ungkap Elpisina belum lama ini.
Ia juga mengatakan, dengan kondisi APBD Batanghari saat ini Kabupaten Batanghari cukup mengalami kemajuan dibawah Pemerintahan Fadhil – Bakhtiar, karena untuk pembangunan di Kabupaten Batanghari dengan program pada saat kampanye, sebagian besar sudah terealisasi.
“Mulai dari pembangunan fisik, sumber daya manusia (SDM) dengan program pak bupati yang sampaikan saat kampanye dulu, sebagian besar sudah terlaksana, ” kata putra Kabupaten Batanghari itu.
Namun lanjut politisi PKB itu, dengan sisa waktu yang sangat sedikit ini, Fadhil-Bakhtiar harus lebih genjot membangun komunikasi terhadap siapapun yang satu arah untuk mendukung pengembangan Kabupaten Batanghari. Agar semua program Fadhil-Bakhtiar bisa berjalan baik.
Lanjut Elpisina, juga minta agar para OPD yang merupakan pembantu Fadhil-Bakhtiar, jangan hanya terfokus pada program yang telah asa saja. Namun para OPD harus memainkan peran political will. Artinya juga harus punya solusi lain untuk membantu membangun pemerintah Batanghari.
” Para Kepala Dinas / Kepala Badan harus harus bangun komunikasi dengan pemerintahan lebih tinggi, baik ditingkat Provinsi Jambi maupun pusat,” pungkasnya.
(Redaksi)